Universitas Gadjah Mada (UGM) pada (31/03/2023) mengadakan seremoni nota kesepahaman dengan Universitas Kristen Petra di bidang tridharama, yaitu pendidikan, pengajaran dan penelitian.
Universitas Gadjah Mada (UGM) dan Universitas Petra Kristen, Surabaya menjalin kerja sama bidang pendidikan, penelitian, dan pengabdian pada masyarakat. Kesepakatan ini ditandai dengan penandatanganan nota kesepakatan bersama di Ruang Sidang Pimpinan UGM Jumat (31/03) oleh Rektor Universitas Kristen Petra Prof. Dr. Ir. Djwantoro Hardjito, M. Eng , dan oleh Rektor UGM Prof. dr. Ova Emilia, M.Med.Ed., Sp.OG., Ph.D.